Gloeater – Kebab merupakan fast food asal Timur Tengah yang mendunia. Di Indonesia, kebab disajikan biasanya identik dengan dagingnya yang diasap langsung di tempat.
Namun, Min-Glo kemarin menemukan kedai kebab yang tidak hanya menyediakan kebab daging juga ada kebab sayuran loh!
Kedai Ini Jual Kebab Sayur
Menjamurnya makanan dari berbagai belahan dunia terkhusus Timur Tengah di Indonesia, membuat banyak kedai mulai berinovasi dari segi menu yang disediakan.
Entah itu menyesuaikan dengan lidah lingkungan sekitar maupun hal lainnya yang menarik.
Seperti salah satu kedai makanan yang berlokasi di pusat pasar gondanglegi ini menyediakan menu kebab yang inovatif.
Langkah ini menarik perhatian banyak kalangan yang menginginkan opsi makanan yang lebih sehat dan ramah lingkungan.
Dengan adanya kebab sayur, kedai tersebut memberikan alternatif menarik bagi konsumen yang ingin menikmati hidangan kebab sambil memperhatikan kesehatan dan kepedulian terhadap lingkungan.
Cita rasa yang tetap lezat dan kreativitas dalam menyajikan menu, kedai kebab sayur ini semakin menambah variasi kuliner di tengah pasar Gondanglegi.
Para pengunjung diundang untuk mencicipi keunikan dan kelezatan kebab sayur, sambil turut mendukung gaya hidup yang lebih sehat dan peduli lingkungan.
Nisa (21) pelanggan Salas Burger, nama kedai tersebut, mengatakan dia menyukai kreativitas dari menu menu yang tersedia. “Bagus sih, ada variasi kebab sayur. Bagus buat aku yang lagi diet, tapi pengen makanan cepat saji. Sekali-kali gapapa kan?” Ujar Nisa saat diwawancarai team Gloeater pada Minggu (4/06).
Kandungan Sayur
Terdapat setidaknya lebih dari 3 macam sayur dalam kebab ini yang disajikan dalam keadaan fresh. Yaitu sayur selada atau lettuce, tomat, timun, hingga bawang bombay dan lainnya.
Kandungan sayur sayur tersebut memang terbukti baik untuk tubuh. Dibawah ini Min-Glo bakal jelasin apa saja manfaat kandungan sayuran tersebut.
- Sayur Selada atau Lettuce
Sayuran ini memiliki kandungan serat, kalsium, fosfor, zat besi, natrium, kalium, karbohidrat, protein, dan lemak. Tambahan lagi, sayuran ini juga mengandung kadar vitamin A dan K yang cukup tinggi. Dalam satu cangkir daun selada, dapat memenuhi 82 persen kebutuhan harian vitamin A dan 60 persen kebutuhan harian vitamin K.
Vitamin K dapat mengoptimalkan kesehatan tulang menjadi lebih kuat. Selain itu kandungan lainnya bisa menjaga hidrasi kulit, menguatkan penglihatan, menjaga kesehatan jantung, menurunkan kolesterol, membantu menurunkan berat badan, hingga mencegah kanker dan menjaga kesehatan jantung.
2. Tomat
Tomat mengandung vitamin C, yang dapat merangsang pembentukan kolagen, mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini seperti garis halus dan keriput. Selain vitamin C, karotenoid dan likopen dalam tomat juga dapat mencegah penurunan produksi kolagen dalam tubuh.
Selain itu, kandungan lutein dan likopen di dalam tomat juga diyakini dapat mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL), sehingga mengurangi risiko penyempitan dan penyumbatan pembuluh darah.
Dampak dari lutein dan likopen ini membuat tomat menjadi salah satu makanan yang bermanfaat dalam pencegahan penyakit jantung dan stroke.
3. Timun
Secara ringkas, Timun mengandung serat yang mendukung pencernaan, mencegah sembelit, dan merangsang gerakan usus. Selain itu, serat juga berperan dalam mengontrol berat badan dan meningkatkan kesehatan jantung. Timun juga kaya akan vitamin dan mineral penting, seperti vitamin K, vitamin C, potassium, dan magnesium.
Selain tinggi kandungan air, buah timun juga mengandung pektin, yaitu serat yang larut di dalam air. Kedua nutrisi ini bermanfaat untuk melancarkan pencernaan dan melunakkan tinja sehingga mampu mencegah dan mengatasi sembelit.
Baca Juga : Konsumsi Sayuran Rebusan Untuk Menjaga Pola Makan Saat Diet
Namun perlu diingat ya sobat glowy, bagaimana cara kita mengolah sayur juga berpengaruh ke kandungan kandungan dan manfaat yang tersedia di dalam sayur tersebut. Dalam konteks kedai ini, sayuran tersebut hanya di rebus dan rebusan tidak menjadi boomerang kesehatan untuk kita
Jangan Lupa Mampir!
Tentunya, di Kedai Salas Burger, pengunjung tidak hanya akan menemukan kebab, tetapi juga berbagai macam pilihan menu lain yang pastinya akan memuaskan selera makan Sobat Glowy. Mulai dari burger yang lezat, hotdog yang menggugah selera, shawarma yang gurih, roti maryam yang lembut, hingga pizza dengan beragam pilihan topping yang bisa Sobat Glowy pilih sesuai dengan selera dan keinginan masing-masing.
Jadi, kalau sobat glowy lagi mampir ke Gondanglegi jangan lupa melipir dulu ke kedai ini. Letaknya strategis loh yaitu di pinggir jalan dekat lampu merah pasar Gondanglegi.
-Khansa